iklan Ilustrasi
Ilustrasi

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi sudah merampungkan pleno rekaptulasi suara pemilihan umum (Pemilu) 2024, Selasa malam (5/3/2024) kemarin. Itu artinya perolehan kursi DPRD Kota Jambi periode 2024-2029 sudah bisa diketahui.

Dari data yang diperoleh pada rapat rekapitulasi, partai Golkar mendapatkan jatah 8 kursi. Jumlah ini membuat Golkar mengunci kursi Ketua DPRD Kota Jambi satu periode kedepan. 

Selanjutnya Gerindra yang sebelumnya menjadi pemenang Pemilu hanya mendapatkan jatah 6 kursi. Partai besutan Prabowo Subianto ini hanya kebagian jatah kursi wakil Ketua DPRD Kota Jambi. 

Kemudian NasDem juga mendapatkan jatah 6 kursi dan secara otomatis juga mendapatkan jatah kursi Wakil Ketua. Sedangkan satu kursi Wakil ketua lainnya di duduki oleh PAN yang mengantongi 5 kursi. 

Meski sama-sama mendapatkan jatah 5 kursi dengan PDIP, namun PAN lebih unggul dalam jumlah perolehan suara. PDIP sendiri mengantongi 27.885 suara, sedangkan PAN unggul jauh yakni 36.291 suara. 

Berikutnya kursi DPRD Kota Jambi lainnya diraiah oleh PKB 4 kursi, PKS 4 kursi, Demokrat 3 kursi, Perindo 2 kursi dan PPP 2 kursi. 

Berikut anggota DPRD Kota Jambi terpilih pada Pemilu 2024 :

Dapil I 

PKB (Syofni Herawati)

Gerindra (Yasir)

PDIP (Djokas Siburian)

Golkar (Joni Ismed)

NasDem (Pangeran HK Simanjuntak)

PAN (Rio Ramadan)


Berita Terkait